#KelasInspirasi Komunitas Memberi

Perjalanan dari Bandung pada pukul 11.00 WIB bersama dua orang pegawai Corporate Communication Biofarma dan satu orang alumni STPB. Mas Edwin, Mas Hafidz dan Mas Zaki yang ikut dalam rombongan tersebut. Obrolan yang hangat sepanjang perjalanan menuju Jakarta membuat kami saling kenal satu sama lain. Dalam pertemuan ini saya mewakili mas @nando_nurhadi karena beliau harus menghadiri Tes Wawancara di Public Relations Telkom University.

Mulai dari obrolan tentang teknologi yang menurut saya terlalu serius hingga masalah perempuan yang sontak seisi mobil tertawa terbahak – bahak. Ternyata kami memiliki kesamaan yaitu melihat sisi baik dan buruk dari suatu hal. Karena perbedaan usia yang cukup lumayan jauh, beberapa dari mereka sharing tentang pengalaman hidup mereka. Sharing tentang pengalaman kuliah, melamar kerja, masa pacaran dan saat kerja sekarang.

Kondisi jalan raya saat itu lumayan lancar namun hujan kecil. Bandung – Jakarta ditempuh selama kurang lebih 3 jam. Sesampai di Jakarta kami tidak langsung ke Gedung Kompas Gramedia tapi mencari tempat makan yang jualan sate. Dan menurut saya harga sate untuk berlima lumayan mahal.

Suasana keakraban mulai terasa saat masuk ke aula ruby di lt.7 Gedung Kompas Gramedia yang beralamat di Jalan Palmerah Barat 29-37. Satu sama lain saling menyapa dan saling menegur. Saling menanyakan tentang UKM masing – masing dan kabar. Ada yang sambil menikmati hidangan sambil menyeduh segelas kopi dan teh, ada yang santai dan memperhatikan yang sedang terjadi. Itulah suasana saat #KelasInspirasi yang diadakan Komunitas Memberi akan dimulai.

Sembari menunggu teman yang lain pak Yuswohady selaku host menjelaskan secara singkat tentang Komunitas Memberi. Komunitas Memberi (@MemberiID) memiliki beberapa kelas yaitu #KelasInspirasi, #KelasPengetahuan dan #KelasKeterampilan. Tidak ada syarat tertentu untuk bergabung dan mengikuti #KelasInspirasi. Cukup follow twitternya dan mendaftar menjadi anggota, maka akan mendapatkan informasi tentang pelaksanaan #KelasInspirasi.

Sedangkan untuk #KelasPengetahuan syaratnya memiliki UKM yang telah berdiri minimal 3 tahun. Selain menjelaskan tentang kelas – kelas pada komunitas memberi, beliau juga menampilkan foto – foto kegiatan pada tiap kelas misalnya kunjungan ke PT. Garuda Indonesia tbk, Sidji Batik di Jogja, Ranch Market dan sebagainya.

Irsyad Jamal Pratama Putra

Mahasiswa D3 Manajemen Informatika ex-Politeknik Telkom ex-Telkom Applied Science School School of Applied Science atau Fakultas Ilmu Terapan Telkom University tepatnya peminatan SDV atau Software Development. Kadiv Web Development di Central Computer Improvement. Hobby backpacking dan berenang. Senang dengan teknologi dan beberapa perkembangannya walaupun bukan mata kuliah SDV. Think out of the box jika ada yang berbuat salah.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *